Anangcozz.com – Masbro sekalian, MPM selaku distributor sepeda motor Honda di wilayah Jawa Timur dan NTT, mengajak komunitas Jatimotoblog dan Vlogger Jatim bersilahturahim di bulan Ramadhan ini dengan menggelar Buka Bersama (Sabtu 26 Mei 2018).
Bertempat di Hotel Papilio, Surabaya acara buka bersama ini juga diisi dengan materi bedah teknologi Honda Vario 150 dan CMX500 Rebel. Dua motor yang tengah menjadi idola baru di Jawa Timur saat ini.
Bapak Naim Mudhori dari MPM mengawali presentasinya terkait teknologi Honda Vario 150 skutik premium Honda dikelas 150cc yang baru saja di rilis oleh MPM Honda Jatim. Setiap detik teknologi terbaru dari Vario 150 dikupas secara gamblang mulai dari Keyless system, sistem rangka, dan kelistrikan Vario 150. Untuk lebih jelasnya nanti kita akan jaabrkan di artikel terpisahnya bro…karena banyak banget informasi terkait teknologi Vario 150 ini.
Kemudian dilanjutkan oleh Pak Didik dari tim Big Bike MPM memberikan presentasinya terkait teknologi yang diusung oleh Honda CMX500 Rebel. Big Bike bergaya Bobber ini sukses menjadi big bike terlaris di Jatim.
Berbekal basis mesin CBR500R yakni 471cc, DOHC dengan roller rocker arm, dua silinder, Honda Rebel memberikan sensasi gaya berkendara low rider yang lebih mengesankan.
Tidak hanya itu, dalam kesempatan ini MPM juga memberikan informasi terkait posko mudik Lebaran atau biasa disebut Bale Santai Honda. Posko mudik tahunan dari Honda ini sebagai bentuk kepedulian Honda khususnya terhadap konsumen dan masyarakat pada umumnya. Setidaknya ada 4 titik lokasi yang dijadikan Bale Santai Honda tahun ini dengan fasilitas yang lebih lengkap dan nyaman.
Setelah cukup pemberian materi terkait bedah teknologi dan Bale Santai Honda 2018 dan tiba waktu berbuka, blogger dan vlogger bersama jajaran HC3 MPM Honda Jatim menutup acara dengan buka bersama.
Leave a Reply