Assalamu’alaikum sobat anangcozz.com – Jembatan gantung Gladak Perak di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur secara resmi telah dibuka untuk masyarakat oleh Bupati Lumajang Thoriqul Haq, Sabtu 23/4/2022. Kini jembatan tersebut sudah bisa dilewati kendaraan roda dua.
Sebagai salah satu akses jalur mudik Lebaran 2022 khususnya kendaraan roda dua, jembatan gantung Gladak Perak ini memang sifatnya sementara dan menjadi jembatan darurat sebelum jembatan permanen di bangun kembali.
Jembatan gantung Gladak Perak di Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro ini merupakan jalur utama yang menghubungkan antara kecamatan Candipuro dan Pronojiwo dan juga sebagai jalur utama selatan Jawa Timur yang menghubungkan Malang dan Lumajang. Maka dari itu keberadaan jembatan ini sangat penting sekali sebagai penghubung roda ekonomi di wilayah tersebut.
Hanya Untuk Kendaraan Roda Dua
Menurut Bupati Lumajang, jembatan gantung tersebut hanya digunakan untuk kendaraan roda dua, roda tiga dan akses kendaraan darurat seperti mobil ambulans. Untuk kendaraan roda empat umum, masih belum bisa. Untuk sementara masih harus lewat penyeberangan di Curah Kobokan.
Jembatan gantung yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) itu hanya menjadi jembatan darurat, artinya hanya digunakan sementara sebelum jembatan permanen kembali dibangun. Jembatan gantung itu memiliki panjang kurang lebih 120 meter dan lebar hampir 2 meter, dengan kekuatan beban maksimal 5 ton, sehingga hanya kendaraan roda dua dan tiga yang bisa melintas.
Nice info
Mas sayur mau mudik?