Anangcozz.com – Sobat, kayaknya ini kesempatan emas buat kalian yang memiliki hobi dan bakat dalam menulis dan menyukai dunia otomotif. Karena MPM Honda Jatim selaku distributor sepeda motor wilayah Jatim Dan NTT bekerja sama dengan Jatimotoblog – komunitas blogger otomotif di Jawa Timur – mengadakan sayembara pencarian bibit blogger otomotif baru melalui program Make Fun Blog Vlog.
Program “Make Fun Blog Vlog” adalah program untuk pencarian blogger otomotif di area jawa timur yang dilakukan Honda Jatim dan didukung oleh Jatimotoblog (komunitas blogger otomotif di jatim). Melalui program ini harapannya akan bertambah banyak menjaring bakat bakat baru dalam dunia blogger otomotif di Jawa Timur.
Dalam program ini ada beberapa kriteria yang sudah disebutkan di poster. Jika teman teman merasa memenuhi kriteria2 tersebut yuk langsung aja daftar di bit.ly/makefunblogvlog untuk mengisi data.
Timeline program Make Fun Blog Vlog:
Maret 2019
Pendaftaran melalui link bit.ly/makefunblogvlog dan pada akhir Maret akan terpilih 30 pendaftar yang dinilai oleh panitia sesuai dengan kriteria, semua pendaftar akan diinformasikan melalui email untuk terpilih atau tidak terpilih pada awal bulan April.
April 2019
30 pendaftar yang terpilih akan berkesempatan mengikuti workshop dengan teman2 Jatimotoblog.
April – Juli 2019
30 pendaftar akan mulai aktif ngeblog dan setiap bulannya akan ada gift menarik untuk beberapa blog terbaik menurut panitia (minimal menuliskan 5 artikel terkait Honda setiap bulannya)
Juli 2019
Akan terpilih 10 blogger yang dipilih oleh panitia untuk mengikuti workshop dengan IWANBANARAN
Juli – September 2019
10 blogger akan kembali mulai aktif ngeblog dan setiap bulannya akan ada gift menarik untuk beberapa blog terbaik menurut panitia (minimal menuliskan 5 artikel terkait Honda setiap bulannya)
Oktober 2019
Akan ada awarding dengan hadiah yang menarik sekaligus gathering bersama rekan rekan Jatimotoblog.
Selanjutnya diharapkan teman2 bisa aktif ngeblog dan tergabung dengan Jatimotoblog.
Oke last, persiapkan dari sekarang, tuliskan bakat dan hobi kamu dan sebarkan hal hal positif dan bermanfaat untuk semua. Dan bergabunglah dengan komunitas Blogger Otomotif Jawa Timur (Jatimotoblog).
Leave a Reply