Anangcozz.com – Masbro sekalian, Yamaha menambah jajaran maxi skutik mereka bernama Yamaha Avenue. Namun sayangnya, model ini bukan untuk pasar Indoensia gaes, melainkan dijual di China dan sudah resmi di launching beberapa waktu lalu.
Meski tergolong maxi skutik, ternyata kapasitas mesinnya hanya 125cc. Speknya pun dibawah Lexi, malah mirip dengan Yamaha Freego di Indonesia. Mesin 125cc SOHC mampu menghasilkan tenaga hingga 6,1 KW (8.1HP) pada 6500 RPM serta torsi 9,7 nm pada 5000 RPM.
Yang menarik dari Yamaha Avenue ini adalah bodinya yang gambot layaknya Maxi Yamaha. Dan jika kita perhatikan secara seksama, ternyata desainnya menurut saya malah kayak perpaduan antara Lexi dan freego. Bagian depan mirip Lexi, sementara bagian belakang mirip dengan Freego.
Sama seperti Lexi, Avenue ternyata juga memilih dek rata di bagian depan. Sehingga pijakan kaki lebih luas dan mudah untuk membawa barang.
Yamaha Avenue dibekali lampu utama LED headlight yang dipadu dengan LED DRL dan dibekali windshield di atasnya. Di baliknya terpasang instrumen digital mirip milik Yamaha Aerox. Selain itu, skutik ini menggunakan setang naked yang berbeda dengan Maxi Yamaha lainnya. Setang dengan cover kecil di tengahnya mirip Yamaha X-Ride.
Fitur lainnya yang gak kalah penting dari Yamaha Avenue ini adalah Tangki BBM 5,1 liter, bobot 99 kg, ada DC outlet 12v, plus ban gambot depan belakang dengan velg ring 12.
Demikian sob, sekilas dengan Yamaha Avenue. Keren gak nih??
Leave a Reply