Peduli Korban Banjir, Main Diler Honda Sediakan Posko Layanan Service Dan Ganti Oli

Anangcozz.com – Masbro dan mbaksis, di awal tahun 2020 ini musibah banjir menimpa masyarakat Jakarta, Tangerang dan sekitarnya. Banjir bandang yang melanda Jakarta dan sekitarnya telah melumpuhkan lalu lintas dan menelan banyak kerugian. Banyak kendaraan bermotor yang terendam menjadi korban karena besarnya banjir tersebut. Yang sudah pasti butuh penanganan pasca banjir agar tidak terjadi masalah dan bisa digunakan kembali.

Untuk mengurangi beban dan membantu para korban banjir, PT Astra Honda Motor menggelar layanan peduli korban banjir bersama jaringan main dealer Honda dan bengkel resmi Honda atau AHASS. Layanan ini hadir dalam beragam bentuk, yaitu servis dan oli gratis, posko servis di sekitar lokasi korban banjir, dan layanan AHASS Siaga.

Beberapa main Diler Honda yang berpartisipasi dalam kegiatan sosial ini diantaranya:

Astra Motor Center (Jakarta), peduli musibah banjir dengan mengadakan Program CSR AMCJ Peduli Banjir pada 3-6 Januari 2020. Kegiatan ini berupa Service dan Oli Gratis sepeda motor Honda untuk warga korban banjir Kelurahan Cawang, RW 5, khususnya di wilayah RT 9 , 10, 11 dan 12. Selain itu, diadakan juga Program Paket khusus korban banjir di AHASS 0001, Dewi sartika dengan jenis layanan servis motor bermasalah akibat banjir hanya Rp 100 ribu dan gratis ganti oli. Astra Motor juga akan menggelar program servis menggunakan Mobil Bengkel Keliling yang pada tanggal 6-18 Januari.

[display-posts offset=”7″]

Wahana Makmur Sejati (Jakarta-Tangerang), menggelar program peduli banjir dengan membuka 13 titik pos servis di 5 wilayah JKT dan Tangerang dan Tangsel untuk melayani konsumen yang terdampak banjir. Titik tersebut antara lain komplek Kodam (Jakarta Timur), Kampung Makasar, Pulogebang, Kemayoran, kelurahan Gunung Sahari, Koja, Pasar Semanan, Ulujami, Bintaro, Pamulang, Cipayung (Tangsel), Ciledug Indah.

Daya Adicipta Motora (Jawa Barat), menggelar Posko Siaga Banjir AHASS 2020 dengan layanan berupa Service Gratis, Oli dan Part dengan harga khusus. Program ini digelar di 3 titik yaitu di Jatiasih (Bekasi), Cibitung, Cileungsi (Bogor) pada 4 Januari 2020. Selain itu, di Jabar juga digelar AHASS Siaga dengan layanan ekstra terhadap konsumen yang terdampak bencana banjir berupa Perbaikan Motor Terdampak Banjir, Service Jemput, dan jam Buka Lebih Lama sampai dengan jam 6, serta layanan Home Service. Program yang berlangsung 3-7 Januari ini melibatkan 35 AHASS (21 Bekasi, 9 Bogor, 5 Depok).

Mitra Sendang Kemakmuran (Banten), membuka Posko Banjir mulai 4 – 5 Januari 2020 di dua lokasi yaitu Kecamatan Cipanas (kantor Balai Desa) dan Kecamatan Sajira (Koramil dan SMA 1 Sajira). Program Honda Peduli Banjir di Banten ini melayani Servis Gratis untuk motor yang terkena bencana, penggantian ganti oli, ganti busi, bohlam dan part fast moving lainnya, serta kuras tangki akibat banjir.

Nah itu dia sob beberapa titik lokasi posko layanan bantuan Honda dan Ahass di Jakarta dan sekitarnya. Silahkan kunjungi dan manfaatkan layanan ini agar segera di tangani masalah motor anda akibat banjir sob…

1 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*