Fitur Modern Y-Connect di Yamaha NMAX Disukai Generasi Millennial

Anangcozz.com – Assalamualaikum sobat sekalian, di era modern ini hampir setiap individu menggantungkan sebagian kebutuhan dan aktivitasnya melalui handphone. Terinspirasi dengan itu, maka Yamaha juga mengeluarkan terobosan baru dengan hadirnya Y-Connect yang diharapkan mampu memberi kemudahan bagi para bikers yang super sibuk untuk memantau kondisi motornya secara praktis.

Selain itu, Y-connect juga mencegah terjadi kerusakan yang tidak terduga karena lalai untuk servis rutin serta menjaga kendaraan agar selalu dalam performa terbaiknya. Pengguna NMAX 155 akan sangat dimanjakan dengan fitur-fitur yang disematkan dalam Y-connect, diantaranya adalah sebagai berikut:

Fitur menunjukan kondisi oli mesin sepeda motor, hal ini sangat menguntungkan bagi pengguna motor yang tidak sempat melakukan check-up rutin kendaraan, fitur ini fleksibel bisa diatur sesuai keinginan pengguna.

Fitur Revs Dashboard memiliki keunggulan dalam menampilkan putaran mesin dan bukaan gas langsung secara real time terpantau di dalam aplikasi Y-connect yang ada di smartphone.

Fitur Eco Indicator informasi konsumsi bahan bakar, yang menjadi andalan dalam menghemat bahan bakar juga terdeteksi di layar smartphone.

Fitur pendukung yang membuat konsumen lebih merasakan sensasi berkendara layaknya bermain game, yaitu dengan fitur ranking. Hal ini membuat pengguna dapat memantau point ranking yang berbentuk urutan klasemen berdasarkan jumlah poin yang terkumpul. Naik motor jadi makin asik!

Fitur tambahan yang paling menarik yaitu notifikasi telepon dan pesan bisa masuk di dashboard motor, lokasi pemberhentian terakhir, serta perawatan yang menunjukan kondisi battery/aki dan notifikasi malfungsi.

Bukan hanya soal desain dan performa yang menjadi pertimbangan, tapi bagaimana membuat konsumen merasa puas dan nyaman ketika memiliki All New NMAX 155 sebagai kendaraan sehari-hari.

Immanuel selaku Manager Service PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha Jatim) mengatakan, “Y-Connect ini sebenarnya dikhususkan untuk anak muda, yang setiap saat mengoperasikan handphonenya, kita tidak bisa merubah kebiasaan itu, tapi kita harus upgrade mengikuti jaman”.

Jadi, Y-Connect ini sangat cocok untuk karyawan/karyawati juga mahasiswa friends, karena membuat kalian mengenal lebih dalam kendaraan kalian sendiri. Bukan cuma pasangan yang harus diperhatikan motor juga. Buat kalian yang hobi touring, aplikasi Y-Connect ini jawabannya, karena sensasi berkendara kalian seakan berada dalam visual game yang nyata.

Jadi gimana, apakah kamu millenial cerdas? Yuk pakai All New NMAX 155. Semoga bermanfaat.