3 Alasan Kenapa All New Nmax 155 Sangat Di Minati Konsumen

Assalamualaikum sobat anangcozz.com – Tidak di pungkiri memang All New Nmax 155 masih menjadi skutik premium primadona hingga saat ini. Selain desainnya yang keren ala skutik besar, All New Nmax juga di bekali berbagai fitur canggih yang membuat penggunanya makin percaya diri.

Ada 3 kata yang mungkin bisa mewakili alasan kenapa banyak orang yang memilih All New Nmax 155 sebagai partner hariannya, yakni:

1. Nyaman
Yamaha menyuguhkan All New NMAX sebagai kendaraan yang menawarkan kenyamanan maksimal. Postur riding yang nyaman dengan dua mode berkendara kaki bisa selonjoran serasa pengendara sedang duduk di kursi sofa. Meskipun versi standart All New NMAX menjadi motor jempolan yang bisa membuat pengendaranya merasakan kenyamanan tak terhingga.

2. Canggih
Inovasi teknologi dengan menghadirkan fitur-fitur yang kekinian dan canggih. membuat masyarakat menjatuhkan pilihan pada All New NMAX. Pada versi All New NMAX Connected sendiri, menjadi versi standar terbaru smartmotor atau motor pintar, karena memiliki fitur Communication Control Unit (CCU) dimana motor bisa terhubung ke smartphone dengan aplikasi Y-Connect.

All New NMAX menjadi motor pertama buatan Indonesia yang bisa terhubung dengan smartphone. Dengan CCU, All New NMAX Connected bisa memberikan informasi mengenai :

1. Notifikasi telepon dan pesan
2. Lokasi Parkir
3. Rekomendasi perawatan (Oli Mesin & Baterai (Accu))
4. Konsumsi Bahan Bakar
5. Notifikasi Malfungsi

Fitur yang paling menarik yakni notifikasi pesan atau telp di handphone ada muncul di layar speedometer. Teknologi Y-connect membuat komunikasi lebih dekat walau saat jauh.

Dari segi pengereman juga cuma All New NMAX yang bisa terbaik karena sudah mumpuni rem cakram depan dan belakang. Dual channel ABS yang disematkan di versi ABS juga membuat berkendara lebih aman, karena proses pengereman lebih halus baik di ban depan maupun belakang.

3. Powerfull
All New Yamaha NMAX Standar 2021 juga hadir dengan mesin generasi baru 155cc ditambah dorongan VVA (Variable Valve Actuation) dengan tenaga dan torsi yang merata di setiap putaran mesin. Cuma All New NMAX yang bisa nendang tenaganya sebagai motor besar di kelas 155cc. Terbukti ketika di adu di sirkuit melawan rival sekelasnya pun, Nmax masih bisa ungguh di power dan speed nya.

Terkoneksi smartphone

Yamaha terus berinovasi dalam peningkatan spesifikasi dan kualitas kendaraan yang cocok digunakan pada tahun 2021. Hal ini membuktikan semboyan Yamaha Semakin Di depan baik saat di aspal maupun tidak.

Dengan harga yang lebih ramah, konsumen sudah mendapatkan fitur melimpah, ditambah kecanggihan yang belum dimiliki motor lainnya. Harga All New NMAX juga lebih bisa dibilang “worth it to buy”.

Berikut harga All New NMAX 2021 dengan harga on the road (OTR) untuk wilayah Surabaya. Varian Standar dibanderol Rp. 31.310.000, varian Connected dibanderol Rp. 32.755.000, dan untuk varian Connected ABS dibanderol Rp. 35.170.000. Special tahun 2021 warna Matte Black Signature dan Prestige Silver tersedia untuk tipe Connected ABS.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*