1000 Konsumen Antusias Ikuti Testride Honda PCX 160 Matic Besar

Assalamualaikum sobat anangcozz.com – Antusias konsumen akan performa dan kenyamanan Matic Besar PCX160 terwujud dalam gelaran All New Honda PCX Riding Experience. Acara ini digelar oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia ( MPM Honda Jatim ) distributor sepeda motor Honda wilayah Jawa Timur & NTT pada periode Maret 2021.

Sebanyak total 1000 konsumen telah merasakan berkendara dengan menggunakan Honda PCX terbaru dalam gelaran All New Honda PCX Riding Experience yang diadakan di 8 kota antara lain Banyuwangi, Sidoarjo, Kediri, Pasuruan, Madiun dan Ponorogo.

“Desainnya keren buat anak muda, riding positionnya nyaman buat saya yang cewek.” kata Jojo salah satu konsumen yang sudah melakukan test ride.

Selain konsumen, MPM Honda Jatim juga mengajak blogger, vlogger dan influencer serta komunitas membuktikan kenyamanan dan performa mesin baru All New Honda PCX.

“Desain mantep, tekukannya itu lebih kelihatan dan akselerasinya enak meskipun bobotnya besar, lebih smooth riding positionnya.” kata Khafid anggota komunitas HPCI.

Bagi konsumen yang masih penasaran dengan performa dan kenyamanan Matic Besar Honda PCX160, MPM Honda Jatim mengadakan roadshow PCX Riding Experience di 6 kota di Jawa Timur antara lain Banyuwangi, Malang, Surabaya, Sidoarjo, Jember dan Ngawi mulai tanggal 10 – 24 April 2021. Jadwal roadshow PCX Riding Experience bisa dilihat di sosial media dan website mpmhondajatim.

Promo Honda PCX160
Pada bulan April ini, MPM Honda Jatim mempunyai program pembelian Honda PCX secara kredit dengan uang muka 1 juta dan angsuran 900 an. Program ini khusus konsumen Banyuwangi.

All New Honda PCX hadir dengan terobosan terbaru yang akan membawa Anda hingga ke titik pencapaian tertinggi dengan mesin generasi baru 160cc, 4-Valve eSP+ guna meningkatkan kebanggaan di setiap akselerasi untuk terus memenuhi ambisi dengan mesin baru berteknologi tinggi yang memberikan performa semakin bertenaga dan tarikan yang halus namun tetap irit bahan bakar dan ramah lingkungan.

Melaju dengan penuh percaya diri di segala kondisi jalan dengan fitur canggih Honda Selectable Torque Control (HSTC) yang tersedia di All New Honda PCX tipe ABS dan All New Honda PCX e:HEV.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*